KARYALENSA.COM | Setelah Sandiaga Uno mengundurkan diri dari Partai Gerindra, banyak asumsi masyarakat terkait kemungkinan Sandiaga Uno maju dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 yang akan datang. Isu yang berkembang dikabarkan akan bergabung dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Menanggapi isu yang ada, bang Sandi (panggilan akrabnya) selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), meminta agar semua pihak bersabar. Ditegaskan bahwa keputusan mengenai langkah-langkah politiknya masih dalam tahap persiapan.
Bang Sandi mengakui Pilpres 2024 telah memasuki tahapan-tahapan. Namun, ia menegaskan kontestasi harus disambut dengan semangat persatuan, seperti yang ditunjukkan oleh Buya Hamka dalam masa perjuangannya saat itu. dilansir dari IG officialinewstv Selasa (2/5/2023).
Diakui juga bahwa saat ini ia tengah berkomunikasi dengan beberapa ulama untuk mendapatkan masukan dan pandangan, bahkan terkait langkah politiknya, namun juga terkait arah pembangunan yang harus diambil untuk mencapai kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia. (*)