Adu Skill Mancing, Mas Aji Bersama Bupati Ngawi Mencoba Spot Ngambur Teluk Pacitan


 

Karyalensa.com|Pacitan-Kesempatan berkunjung silaturahmi di Kabupaten Pacitan dimanfaatkan Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono untuk mencoba salah satu spot mancing di Teluk Pacitan. Ditemani Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji, kedua pimpinan daerah itu beradu skill memancing di perairan Ngambur (selatan teluk Pacitan)


Berangkat jam 05.00 Wib menggunakan kapal jukung rombongan start menuju spot mancing yang hanya berjarak sekitar 3 km dari Pelabuhan Tamperan. Sayang, pagi itu cuaca sedikit kurang mendukung serta gelombang kasar. Namun demikian, dengan keahlian yang dimiliki kedua bupati itu berhasil strike. 



Kurang lebih satu setengah jam memancing, 3 jenis ikan karang berhasil diangkat ke perahu. Bupati Ony berhasil mendapatkan strike ikan pogot seukuran telapak tangan orang dewasa. Sedangkan Mas Aji memperoleh 2 kali strike masing-masing satu ikan kerapu dan kakap seukuran sama. 


Acara memancing diakhiri dengan menikmati hasil pancingan di rumah makan terdekat. Seperti diketahui kehadiran Bupati Ngawi beserta rombongan dalam rangka rangkaian kegiatan touring dan menjalin silaturahmi dengan kabupaten tetangga. (E.setyo)


Lebih baru Lebih lama