KARYA LENSA|Pacitan - Dalam rangka menyambut Bulan Bakti TNI Polri, Kodim 0801/Pacitan turut mengerahkan personil jajarannya untuk melakukan pembersihan sarana tempat ibadah dan sarana fasilitas umum yang ada di wilayahnya masing-masing.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Koramil 0801/01 Pacitan kali ini. Pihaknya berkolaborasi dengan pihak Kepolisian dan masyarakat melaksanakan pembersihan di Masjid Al Fattah Desa Mentoro, Kec./Kab. Pacitan, Jumat (02/02/2024).
Aksi sosial bersih-bersih ini dilakukan selain untuk mewujudkan lingkungan yang sehat, juga sebagai upaya membangun sinergitas TNI-Polri bersama masyarakat di wilayah binaan.
Tak hanya itu saja, pihaknya juga menyerahkan bantuan berupa paket sembako kepada warga kurang mampu, sebagai bentuk kepedulian TNI AD untuk hadir di tengah-tengah masyarakat yang membutuhkan seperti yang diinstruksikan oleh Kasad.
Sementara itu, dikatakan oleh Danramil 0801/01 Pacitan Kapten Kav Dadut Setiawan, bahwa TNI berkomitmen untuk terus hadir di tengah-tengah masyarakat untuk membantu dan mengatasi berbagai permasalahan yang ada di wilayah.
"Melalui kegiatan ini kita berharap dapat memelihara jalinan tali silaturahmi dengan seluruh lapisan masyarakat. Dan manfaat dari kepedulian TNI Polri dalam menciptakan lingkungan yang bersih, dan sehat bisa dirasakan", ujarnya kepada awak media di lokasi.
Sementara itu, tampak terlihat respon masyarakat sangat senang dan bersyukur mendapatkan bantuan sosial berupa paket sembako gratis. "Mudah-mudahan bantuan yang diberikan dapat membantu meringankan beban dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka", ungkapnya.(*)