Pacitan - Sebagai bentuk kepedulian dalam menjaga kelestarian alam, anggota Koramil 0801/01 Pacitan turut berkontribusi dalam aksi bersih-bersih pantai Pancer Door, yang berada di Kel. Ploso, Kec.Pacitan, Kab. Pacitan, Jumat (19/01/2024).
Kegiatan pembersihan tersebut disamping bertujuan membantu pihak pengelola wisata pantai Pancer Door dalam memberikan kenyamanan bagi para wisatawan, juga untuk melindungi garis pantai agar bebas dari sampah.
Tak hanya itu, untuk meningkatkan sinergitas dan kekompakan dengan berbagai pihak, kegiatan pembersihan tersebut juga melibatkan personil gabungan diantaranya, Lanal Pacitan, Dinas Pariwisata, Dinas Lingkungan Hidup, dan masyarakat.
Sementara itu, Danramil 0801/01 Pacitan Kapten Kav Dadut Setiawan mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan upaya bersama, untuk menumbuhkan kesadaran semua pihak, agar berperan serta dalam menjaga kelestarian alam, salah satunya pantai agar terbebas dari sampah.
"Upaya penanganan sampah harus diawali dari kesadaran setiap individu masing-masing, untuk tidak membuang sampah sembarangan. Apabila lingkungan pantai bersih, sehingga akan menarik wisatawan yang datang dan menjadi nilai tambah bagi pemerintah", ujarnya saat berada di lokasi.
Dirinya juga mengungkapkan, bahwa aksi sosial bersih-bersih pantai ini sebagai bentuk kolaborasi untuk berkontribusi dalam mencegah pencemaran lingkungan di pesisir pantai, sehingga nantinya tidak berdampak pada kerusakan ekosistem yang ada di dalamnya.
"Kita semua berharap melalui kegiatan ini, dapat mengedukasi seluruh elemen masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan. Hal itu juga untuk mencegah pencemaran di lingkungan pantai, yang berdampak pada kerusakan baik alam maupun ekosistem yang ada di laut", bebernya.(*)