KARYA LENSA | Pacitan - Demi Keselamatan dan Kesuksesan Kodim 0801/Pacitan menggelar doa bersama untuk para peserta Lomba Kejuaraan Triathlon Open Tournament Piala Panglima TNI tahun 2024,bertempat di Masjid Nur Salam Kodim 0801/Pacitan, Jl. Letjen R. Suprapto No.42, Barean, Desa/Kelurahan Sidoharjo, Kecamatan/Kota Pacitan. Kamis(24/10/2024).
Kegiatan diawali dengan Sholat dhuhur berjamaah di pimpin oleh Imam Masjid Nur Salam Kodim 0801/Pacitan Sertu Jupriyanto dan di lanjutkan acara Doa Bersama untuk para peserta lomba Kejuaraan Triathlon Open Tournament Piala Panglima TNI tahun 2024.
Dalam konfirmasinya melalui media center Kodim 0801/Pacitan Pasipers ( Perwira Seksi Personalia ) Letda CKE Misrum yang memimpin kegiatan Doa bersama mengatakan, ini merupakan wujud dan upaya pembinaan personel serta untuk merefleksikan dan mengintrospeksi diri selama ini yang berkaitan dengan tugas dan tanggung jawab dalam mengabdikan diri melalui TNI dan hal semua yang telah dilakukan.
"Lebih lanjut di katakan Letda CKE Misrum pada intinya di momen Doa bersama ini kita semua Memohon kepada Tuhan Yang Maha Kuasa agar para peserta Lomba Kejuaraan Triathlon Open Tournament Piala Panglima TNI tahun 2024,selalu diberikan kemudahan, keselamatan,kesehatan dan keberhasilan dalam melaksanakan tugas dari awal kegiatan hingga selesai", Terangnya.
Doa bersama yang digelar usai sholat Dhuhur tersebut diikuti Para Perwira Staf, Anggota Militer dan PNS Kodim 0801/ Pacitan yang beragama Islam sedangkan anggota non Islam melaksanakan ibadah ditempat doa bersama ditempat dan rumah masing masing. (*)